Dinas Sosial Kutim Bidik Capaian Kinerja 95% di 2025, Siapkan Strategi Baru!

Redaksi Newscorner.co.id Redaksi Newscorner.co.id Redaksi Newscorner.co.id
Kepala Dinas Sosial Kutai Timur, Ernata Hadi Sujito yang sedang menjelaskan target 2025 mendatang

Loading

KUTAI TIMUR – Evaluasi kinerja 2024 menjadi pijakan penting bagi Dinas Sosial Kutim untuk mencapai target capaian 95 persen di tahun 2025. Dalam rapat yang digelar Senin, 6 Januari 2025, Kepala Dinsos Kutim, Ernata Hadi Sujito, menegaskan pentingnya langkah strategis untuk memastikan setiap bidang dapat bekerja lebih optimal.

Rapat evaluasi yang berlangsung di ruang rapat Dinsos ini membahas pencapaian dan kendala yang dihadapi selama 2024. Ernata mengungkapkan, meskipun sebagian besar bidang telah bekerja maksimal, ada beberapa sektor yang tidak memenuhi target. Rapat ini bertujuan untuk menganalisis kendala tersebut dan merancang solusi agar capaian tahun 2025 lebih optimal.

 

“Ada bidang yang tak mencapai target, jadi itulah yang dievaluasi. Kami bersama-sama mencari tahu apa kendalanya dan langkah-langkah apa saja yang harus diambil agar tidak terulang di 2025,” ujar Ernata.

 

Dengan target tersebut, Ernata menyebut bahwa capaian 100 persen sulit dicapai karena beberapa kendala teknis, seperti sisa anggaran yang tidak sepenuhnya digunakan. Namun, ia optimistis bahwa dengan strategi yang tepat, efisiensi dan produktivitas dapat meningkat signifikan di tahun depan.

 

Rencana lanjutan, seperti rapat persiapan kegiatan tahun 2025, akan dilaksanakan pekan depan guna menyusun langkah-langkah rinci dan detail untuk mencapai target tersebut.

 

“Setelah rapat evaluasi ini, rencananya pekan depan kami akan menggelar rapat persiapan kegiatan tahun 2025. Dalam rapat tersebut, semua kegiatan dari rencana anggaran kegiatan akan dijabarkan secara rinci,” pungkasnya. (*/RH)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini