Dandim 0909/Kutai Timur Pimpin Apel Gabungan Kesiapan Pengamanan Pemilu Tahun 2024

KUTAI TIMUR – Dandim 0909/Kutai Timur, Letkol Inf Adi Swastika, menegaskan perlunya kesiapan dan sinergitas menghadapi gelaran tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024 yang saat ini sudah memasuki tahapan kampanye terbuka dan tidak berapa lama lagi akan dilangsungkan pemungutan suara.
Hal tersebut diutarakannya seusai memimpin apel gabungan kesiapan pemilu 2024 secara langsung dan melalui video conference di lapangan apel Makodim 0909/Kutai Timur, Jalan Teritorial Komplek Perkantoran Bukit Pelangi Sangatta, Kecamatan Sangatta Utara.
“Kita melaksanakan gelar pengamanan hari ini untuk kesiap siagaan, khususnya satuan TNI yang ada di wilayah Kabupaten Kutai Timur dalam mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Seandainya terjadi sesuatu yang membutuhkan kehadiran TNI, satuan TNI di wilayah Kabupaten Kutai Timur siap sedia menyukseskan pelaksanaan gelaran pemilihan umum dari tahapan awal sampai dengan selesai proses pemungutan dan pelantikan nanti,” terangnya.
Hadir dalam kegiatan apel gabungan secara vicon antara lain Dandim 0909/Kutai Timur Letkol Inf Adi Swastika, Palaksa Lanal Sangatta Mayor Laut Rocky, Kabagops Polres Kutim Kompol Sujarwanto serta para perwira staf dan Danramil jajaran Kodim 0909/KTM dan personel apel yang terdiri dari personel Kodim 0909/KTM, personel Lanal Sangatta dan personel Polres Kutim.(*/Pendim).
Tinggalkan Balasan